Notification

×

Iklan

Iklan

Partai Gerindra Target 4 Kursi DPRD Samosir, Ini Rencana Josmar Naibaho di Pilkada 2024

8 Feb 2024 | 18:34 WIB Last Updated 2024-02-12T02:33:00Z
 
Jorsmar Naibaho (baju biru-kiri)

GREENBERITA.com- Menjelang Pemilu 14 Februari 2024, setiap Partai Politik di Kabupaten Samosir telah memasang target jumlah kursi yang akan digapai. 

Tidak terkecuali Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Samosir Josmar Naibaho yang memasang target 4 Kursi di DPRD Samosir. 

"Kalau untuk tingkat Kabupaten Samosir, saya optimis di 4 kursi," ujar Josmar Naibaho. 

Dirinya merinci perolehan 4 kursi tersebut dari Dapil Samosir I dapat II (dua) kursi, Dapil III dapat 1 (satu) kursi dan Dapil IV dapat 1 (satu) kursi. 

Ketika dikonfirmasi apakah mempunyai rencana untuk maju sebagai Bupati atau Wakil Bupati Samosir pada Pilkada November 2024 mendatang, Josmar Naibaho justru bicara tentang politik dan kekuasaan. 


"Saya kira kerja di politik ini kan tentu nya punya tujuan politik itu adalah orientasi kekuasaan, tapi orientasi kekuasaan bukan berarti kita pingin kekuasaan, bukan Orientasi kekuasaan (seperti itu, red)," ujar Josmar Naibaho. 


Menurutnya, dalam perpolitikan di Kabupaten Samosir sangatlah dinamis dan harus mengikuti perkembangan yang ada. 


"Saya orang politik tentu punya keinginan-keinginan untuk membangun Samosir yang lebih baik lagi dan untuk membangun sebuah wilayah daerah itu bisa dalam sistem dan bisa juga di luar sistem," jelas politikus yang lama aktif sebagai wartawan ini. 

"Tetapi setiap orang wajar saja dong punya keinginan masuk sistem untuk membangun di Kabupaten Samosir," ungkap Josmar Naibaho. 

Perbincangan diakhiri dengan pesan untuk rakyat Sumatera Utara untuk juga memilih pasangan calon nomor urut 2, Prabowo Gibran pada Pemilu 14 Februari 2024.

"Dan untuk calon legislatif di DPR RI tidak ada alasan untuk tidak memilih sabam Rajagukguk, kenapa saya bilang gitu karena beliau itu sangat dekat dengan pak Prabowo sebagai Staff Khusus nya pak Prabowo sehingga ketika menjadi presiden, tentu apa pun aspirasi nya akan lebih cepat sampai pada pak Prabowo," Pungkas Josmar Naibaho bicara Capres Prabowo-Gibran dan Caleg DPR RI Sabam Rajagukguk. 


(Gb-Ferndt01)