Notification

×

Iklan

Iklan

Audensi, Bupati Vandiko Gultom Siap Hadiri Pelantikan PMI Samosir

4 Nov 2021 | 20:54 WIB Last Updated 2021-11-04T13:54:25Z

PMI Kabupaten Samosir melakukan audensi kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom

SAMOSIR, GREENBERITA.com || 
Kepengurusan terpilih Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Samosir melakukan audensi kepada Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom diruang kerjanya pada Kamis, 3 November 2021.


Kehadiran PMI Samosir yang dipimpin langsung ketuanya, Pantas Maroha Sinaga dalam rangka mengundang kehadiran Bupati Samosir pada rencana pelantikan Kepengurusan PMI Samosir pada 11 November 2021 oleh PMI Sumatera Utara.


"Terimakasih atas kunjungannya, saya pribadi siap untuk hadir pada pelantikan PMI Samosir nanti," tegas Vandiko Gultom.


Bupati Samosir berpesan kepada PMI Samosir untuk terus tanpa lelah menolong warga khususnya masyarakat Samosir.


"Slogan SIAMO PMI yaitu siap menolong orang menjadi modal dasar untuk terus berbuat kebaikan khususnya dalam penyediaan darah bagi yang membutuhkan," harap Vandiko Gultom.


Menyikapinya, Ketua PMI Samosir Pantas Maroha Sinaga menyampaikan apresiasi atas kesediaan Bupati Samosir untuk hadir pada pelantikan tersebut.


"Terimakasih atas kesediaan Pak Bupati untuk hadir pada pelantikan nanti, dan kami akan menjaga dan melaksanakan pesan Pak Bupati Samosir untuk terus menolong sesama tanpa henti," ujar Pantas Maroha Sinaga.


Wakil Ketua DPRD Samosir ini mengaku ada sedikit keterlambatan dalam pelantikan PMI Samosir disebabkan menunggu dilantiknya PMI Sumatera Utara oleh Ketua Umum PMI Jusuf Kalla.


"Kita berharap pasca pelantikan PMI Samosir nanti kita langsung dapat melakukan pelayanan lebih maksimal kepada masyarakat Samosir," terang Pantas Sinaga kepada Bupati Samosir.


Sementara itu, Ketua Panitia Tulus Tampubolon SH, MH mengatakan persiapan pelantikan sudah hampir rampung untuk mensukseskan kegiatan tersebut.


Kasi Intel Kejari Samosir ini juga mengungkapkan bahwa dalam kegiatan tersebut akan mengundang 128 kepala desa se-kabupaten Samosir.


"Kita akan mengundang seluruh camat dan kades di Samosir serta melakukan kegiatan donor darah untuk ketersediaan darah di RS Hadrianus Sinaga," jelasnya.


Bahkan panitia juga akan menyediakan ruang bagi beberapa UMKM di Samosir untuk ikut berpartisipasi.


"Ruang UMKM khususnya makanan dan minuman kita akan siapkan sebagai sebuah wujud PMI cinta produk Samosir," pungkas Tulus Tampubolon.


Terpisah, Sekretaris PMI Samosir Fernando Sitanggang menyatakan pihaknya telah melakukan donor darah menjelang pelaksanaan pelantikan.


"Menjelang pelantikan, PMI Samosir telah menggandeng Bank Sumut Pangururan melakukan aksi donor darah beberapa hari yang lalu untuk ketersediaan darah di RS Hadrianus Sinaga," ujar Fernando Sitanggang.


Hadir dalam audiensi tersebut Sekretaris Panitia Pelantikan Sinta Agnes Mauly Tamba, SH., MKn, Bendahara Rudi Simbolon selaku bendahara panitia pelantikan dan Kepala Markas PMI Samosir Ana Rumapea.


(GB-ferndt01)