Notification

×

Iklan

Iklan

Video: Masa Perbaikan, MARGUNA Wajib Berikan 3.080 Dukungan

22 Jul 2020 | 00:35 WIB Last Updated 2020-07-21T18:24:50Z
Ketua dan Anggota KPU Kabupaten Samosir
SAMOSIR,GREENBERITA.com-  Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Samosir melakukan Rapat Pleno Rekapitulasi Dukungan Bakal Pasangan Calon Perseorangan pada Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Samosir tahun 2020.
Pasangan balon bupati dari jalur perseorangan Marhuale Simbolon-Guntur Sinaga atauyang sering disapa MARGUNA ditetapkan dukungan hasil verifikasi yang memenuhi syarat adalah sebanyak 7.764 ktp
Sementara untuk lulus sebagai calon bupati Samosir dari jalur perseorangan, KPU menyatakan harus memenuhi 9.304 total ktp.
Hal tersebut disampaikan Ketua KPU Kabupaten Samosir Ika Rolina Samosir ketika dikonfirmasi greenberita pada Selasa, 21 Juli 2020 di kantor KPU Samosir, Pangururan, Kabupaten Samosir Sumatera Utara
Ia mengatakan pada tahap perbaikan, paslon perseorangan Marhuale Simbolon–Guntur Sinaga wajib menyerahkan jumlah dukungan suara yang kurang sebanyak 3.080 suara lagi untuk diverifikasi KPU Samosir pada tahap perbaikan,
“Paslon Perseorangan harus memenuhi jumlah dukungan suara sesuai dengan syarat dukungan yang telah ditentukan sebanyak 9.304 suara, untuk lolos mengikuti Pilkada Samosir 2020 dan wajib diserahkan paling lambat pada 27 Juli 2020,” sebut Ika Samosir.
Simak Pernyataan Lengkap Ketua KPU Samosir pada Tayangan Ini:
Pada proses verifikasi tahap pertama, KPU menerapkan metode sensus dengan menjumpai pemberi dukungan satu persatu. “KPU sudah melakukan proses verifikasi lapangan di setiap desa, sesuai dengan pernyataan dukungan masyarakat,” ujarnya.
Ika menjelaskan, paslon yang belum memenuhi dukungan wajib memberikan dukungan suara dua kali lipat dari kekurangannya setelah masa perbaikan
“Dari total dukungan 9.304 telah dikumpulkan 7.764, jadi ada kekurangan 1.540,” katanya.
Sehingga, paslon pasangan Balon Bupati dan Wakil Bupati Marhuale Simbolon – Guntur Sinaga, harus memenuhi kekurangan dukungan 1.540×2, yakni sebanyak 3.080 dukungan suara.
Sementara itu, balon bupati Samosir Marhuale Simbolon menyatakan telah mempersiapkan kekurangan yang disampaikan KPU Samosir pada masa perbaikan.
“Kami sudah siap dan akan memberikan sisa kekurangan tersebut kepada KPU Samosir sesuai dengan waktu yang ditentukan,” pungkas Marhuale Simbolon.
(gb-Amb03)