Notification

×

Iklan

Iklan

Wagub Bantah Hubungannya Retak Dengan Gubernur Kepri

29 Jan 2019 | 10:53 WIB Last Updated 2019-11-10T13:26:22Z
TANJUNGPINANG, GREENBERITA.com - Isdianto,Wakil Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) membantah hubungannya dengan Gubernur Nurdin Basirun dalam beberapa bulan terakhir ini retak.

"Hubungan kami baik-baik saja," kata Isdianto, di kantor DPRD Kepri, Senin.

Ia menegaskan tugas yang dilaksanakan sehari-hari berbeda, sehingga jarang bersama gubernur. Namun hal itu jangan dianggap sebagai perpecahan, karena komunikasi dengan gubernur berjalan lancar. Baru beberapa menit lalu, Isdianto berkomunikasi dengan gubernur via ponsel.

"Tugas saya pengawasan, tentu berbeda dengan gubernur yang lebih sering turun lapangan," ujarnya pula.

Isdianto tidak membantah bila ada beberapa persoalan di pemerintahan yang membuatnya berbeda pendapat dengan gubernur. Namun, menurutnya hal itu biasa dalam pemerintahan.

"Yang terbaik dijalankan. Harus lapang dada," katanya.

Terkait jumlah kepala organisasi perangkat daerah (OPD) yang jarang mengikuti kegiatannya, Isdianto mengatakan seluruh kepala OPD memiliki tugas yang berbeda-beda.

Ketika ditanya kondisi berbeda terjadi saat gubernur melakukan kegiatan, Isdianto mengatakan mungkin kegiatan tersebut berhubungan dengan OPD terkait.

Namun, dalam safari subuh yang dilaksanakan gubernur di Tanjungpinang, Batam, dan daerah lainnya, dihadiri cukup banyak kepala OPD, Isdianto enggan menanggapinya.

"Kepala OPD tetap kami awasi. Kami ingatkan agar tidak salah langkah. Kalau dalam kegiatan yang saya hadiri mereka tidak ada, bukan berarti mereka tidak bekerja. Mereka punya tugas masing-masing," ujarnya lagi yang dilansir dari kepri.antaranews.com

Sementara terkait pergerakan politik menuju Pilkada Kepri 2021, Isdianto enggan menanggapinya.

Ia juga tidak ingin dukungannya terhadap organisasi Melayu Raya dikait-kaitkan dengan kepentingan politik.
"Kalau persoalan itu terlalu cepat dibahas sekarang," katanya sambil tersenyum.

Politisi PDI Perjuangan itu juga enggan menanggapi apakah pada Pilkada Kepri akan berpasangan dengan Nurdin atau tidak.

"Masih lama, kurang menarik dibahas sekarang," katanya pula.
(rel-marsht)