Notification

×

Iklan

Iklan

Partai Golkar Berjaya di Real Count Sementara KPU RI di Dapil Sumut II, Ini Suara Lamhot Sinaga

19 Feb 2024 | 17:23 WIB Last Updated 2024-02-19T10:25:12Z

Real Count KPU RI untuk perolehan suara Partai di Dapil Sumut II 

GREENBERITA.com- Berdasarkan perhitungan suara sementara Pemilu 2024 di Dapil Sumatera Utara (Sumut ) II, Partai Golkar Berjaya dan unggul jauh dari Partai lainnya.


Dilihat pada pada laman http://pemilu2024.kpu.go.id pada Senin, 19 Februari pukul 16 Wib, terlihat untuk sementara seluruh calon legislatif Partai Golkar di Dapil Sumut II memperoleh 187.277 suara. Perolehan suara tersebut berasal dari 6.229 TPS dari 15.590 TPS atau 39, 9 persen dari seluruh jumlah suara yang telah masuk.


Adapun perolehan suara terbanyak di Partai Golkar Dapil II Sumatera Utara adalah caleg nomor urut 10, Andar Amin Harahap dengan perolehan 45.677 suara disusul Nomor Urut 1, Lamhot Sinaga 40.274 suara dan disusul Nomor Urut 4, Syahrul Pasaribu dengan perolehan 27.933 suara.


Lamhot Sinaga adalah Anggota DPR RI Fraksi Partai Golkar periode 2019-2024 dan Andar Amin Harahap adalah Bupati Padang Lawas Utara 2018-2023 dan Syahrul Pasaribu juga Bupati Tapanuli Selatan 2010-2021.


Dibawah peringkat Partai Golkar Dapil Sumut II adalah Partai PDI-Perjuangan dengan memperoleh 100.340 suara dan disusul Partai Nasdem dengan memperoleh 100.404 suara serta Partai Gerindra yang memperoleh 73.643 suara. ***(Gb-Ferndt01)