Notification

×

Iklan

Iklan

Pesta Gotilan HKBP Tampahan, Wabup Toba: Bentuk Syukur Orang Batak Untuk Tuhan

10 Okt 2022 | 18:26 WIB Last Updated 2022-10-10T11:26:25Z
GREENBERITA.com- Dalam pesta pesta Gotilon HKBP, Wakil Bupati Toba Tonny M.Simanjuntak menyaty bahwa usai berhasil nya panen atas tanamannya, warga menyampaikan ucapan syukur kepada Tuhan dengan pemberian kepada Tuhannya atas berkat yang diterima sepanjang tahun 2022 ini.

Hal ini dikatakan Wabup Tonny seusai mengikuti ibadah "Pesta Gotilon Dohot Manghamauliatehon Ummiran Covid-19 (Pesta syukur panen dan menurunnya Covid-19) di Gedung Serba Guna Gereja Huria Kristen Batak Protestan HKBP Resor Tampahan, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatra Utara, Minggu (9/10/2022).

Sebelumnya Wabup Tonny menyampaikan salam dari Bupati Toba Ir.Poltak Sitorus yang tidak dapat hadir karena saat ini sedang melaksanakan tugas di luar daerah.

Selanjutnya Wabup Tonny mengatakan Pemerintah Kabupaten Toba bersama jemaat gereja ikut bersuka cita hari Minggu ini , bersyukur kepada Tuhan atas berkat yang diterima selama ini melalui “Pesta Gotilon” dan Perayaan Puncak Tahun Kesehatian Gereja HKBP.

"Kami hadir di sini tidak lengkap karena hari ini secara bersamaan ada beberapa acara gereja di Kabupaten Toba.Jadi kami (para pejabat) berbagi tugas ," kata Wabup Tonny kepada para pengurus gereja, panitia,dan warga jemaat dari 11 Lunggu (sektor).

(Gb-Natal)