Notification

×

Iklan

Iklan

Terkait Tim Transisi, Bupati Samosir Terpilih: Kita Ingin Terbaik, Undang Diskusi OPD Untuk Perubahan

22 Apr 2021 | 11:17 WIB Last Updated 2021-04-22T04:17:46Z

Bupati Samosir Terpilih, Vandiko Timotius Gultom

GREENBERITA.com
- Bupati Samosir Terpilih Vandiko Timotius Gultom menyatakan bahwa niatnya mengundang para organisasi pimpinan daerah (OPD) duduk bersama dan berdiskusi adalah murni untuk melakukan yang terbaik untuk Samosir sehingga terjadi perubahan untuk Samosir yang maju dan rakyat sejahtera.


Hal itu disampaikan Bupati Samosir Terpilih Vandiko Timotius Gultom ketika dikonfirmasi greenberita pada Kamis, 22 April 2021.


"Niat kita baik untuk berdiskusi dengan teman-teman OPD terkait pembangunan kedepannya sehingga dapat terwujud visi mis kampanye kita," ujar Vandiko Gultom.


Sehingga menurut Vandiko Gultom, pasca pelantikan roda pemerintahan dapat segera melakukan program yang telah ditetapkan.


"Jadi, pasca pelantikan semua gerbong dalam lokomotif yang kami pimpin dapat langsung bergerak untuk mensejahterakan rakyat Samosir," tegas Vandiko Gultom


Sementara itu, Ketua Pokja Transisi Bupati dan Wakil Bupati Samosir terpilih, Mangindar Simbolon menegaskan tidak ada yang salah dalam pertemuan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dengan tim transisi, sebab sebelumnya sudah ada kesepakatan antara bupati terpilih Vandiko Gultom dengan Pemerintah Daerah hingga para pimpinan OPD.


"Sebelum ada pertemuan ini, bupati terpilih Vandiko sudah sepakat ada pertemuan dengan OPD, dan kami sebagai tim transisi langsung mengundang OPD untuk berdiskusi tentang program kerja Vandiko dan Martua Sitanggang," katanya saat ditemui, Rabu(21/4/2021) tadi malam. 


Bahkan diakui Mangindar, lewat saran dari berbagai pihak supaya pertemuan dengan para OPD dibuat sore hari, dan saran itu dilakukan tim transisi dengan menggelar diskusi pada sore hari pada Rabu(21/4/2021) hingga Kamis (22/4/2021) hari ini. 


"Tidak ada kekeliruan  dalam pertemuan dengan para OPD Pemkab Samosir, sebab setelah dilantik menjadi Bupati Samosir, Vandiko akan bekerja dengan cepat untuk melakukan perubahan dan perubahan demi Samosir semakin baik" ujar Mangindar Simbolon.


"Target Vandiko adalah peningkatan pelayanan publik. Dan, dalam 100 hari kedepan mensinkronisasikan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) lalu mendata siswa siswa berprestasi, sehingga pertemuan dengan para OPD untuk memudahkan Vandiko dan Martua bekerja dengan cepat," tambahnya.


Terpisah, tokoh masyarakat Samosir Ober Gultom juga menerangkan, tidak ada yang dirugikan dalam pertemuan tim transisi dengan OPD Pemkab Samosir, sebab semua pembiayaan berasal dadi dana swadaya dari tim Vantas bukan dana pemerintah. 


Tidak itu saja, duduk sama rata dan mendengarkan semua masukan dari OPD Pemkab Samosir menjadi penyemangat Vandiko untuk melakukan visi dan misinya yang mengusung pro perubahan. Oleh karena itu, Ober menegaskan setelah dilantik, semua OPD Pemkab Samosir adalah gerbong perubahan dan OPD harus bisa melupakan yang lama dan fokus pada hal hal yang baru. 


"Apa salah berbuat baik, mengundang, berdiskusi, duduk sama untuk perubahan Samosir yang baik, ibarat sebuah pesta, sebelum pesta, ada pertemuan menyatukan persepsi, jadi saya pikir tidak ada yang salah," terangnya.


Sebelumnya, pada undangan pertemuan dengan para pimpinan OPD yang dilakukan tim transisi Bupati Samosir terpilih Vandiko Gultom dan pasangannya Martua Sitanggang mendapat perhatian dari masyarakat Samosir hingga para perantau.


(GB-fres11)