Notification

×

Iklan

Iklan

Puluhan Atlet Gantole AU Demo Udara di Hutaginjang Muara

1 Des 2018 | 22:55 WIB Last Updated 2019-11-10T13:38:46Z

MUARA, GREENBERITA.com - Puluhan atlet Gantole TNI AU melakukan aksi demo udara di Hutaginjang, Muara Tapanuli Utara pada Senin,  (1/12/2018).

Aksi demo udara yang dipimpin oleh Letkol Udara Zainal ini dilakukan dalam rangka mensukseskan kegiatan Pelangi Nusantara Tahun 2018.

"Kegiatan Pelangi Nusantara 2018 ini selain  kegiatan bakti sosial dan bakti kesehatan, juga ada  demo udara yang melibatkan puluhan atlet Gantole di Hutaginjang ini. Dan kami berharap kegiatan ini semakin meningkatkan wisatawan ketempat ini " ujar Letkol Zainal kepada greenberita.com.

Para atlet take off atau loncat dengan paralayang nya dari Hutaginjang dan landing di Desa Aritonang.

Kegiatan ini sangat menarik perhatian para pengunjung dan wisatawan yang hadir.
Wisatawan pun semakin dimanjakan dengan kuliner yang disajikan warga lokal seperti Potatoba Hutaginjang.
Potatoba adalah makanan kentang goreng organik.

"Kami berharap sajian ini semakin membuat wisatawan betah dan menikmati alam dan aksi paralayang ini," ujar Bernat Siregar, seorang warga lokal yang juga aktivis geopark kaldera toba di Tapanuli Utara. (beregar)