Notification

×

Iklan

Iklan

VIDEO: BPN Samosir Canangkan Gemapatas, Targetkan Pemetaan Lahan 2.782 Ha dengan 3.910 Sertifikat

6 Feb 2023 | 10:58 WIB Last Updated 2023-02-06T03:58:12Z

Pencanangan gerakan Patok Tanah oleh BPN Samosir 


GREENBERITA.com- Bupati Samosir Vandiko Gultom diwakili Pj. Sekretaris Daerah Waston Simbolon mendukung pencanangan Gerakan Masyarakat Pemasangan Tanda Batas (GEMAPATAS) 1 Juta Patok Batas Bidang Tanah se-Indonesia oleh Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) yang berlangsung secara online yang dilaksanakan di Kantor Desa Saitnihuta Kecamatan Pangururan, Jum'at (3/1/2023). 


Pencanangan GEMAPATAS mengusung tema "Pasang Patok, Anti Cekcok, Anti Caplok" yang bertujuan untuk mempercepat program Pendaftaran Tanah Sistematis Lengkap (PTSL) dan menggerakkan serta meningkatkan kesadaran masyarakat dalam memasang dan menjaga tanda batas tanah.


"Pemasangan patok merupakan langkah percepatan pelaksanaan PTSL, karena untuk Tahun 2023 sistem pengukuran/pemetaan tanah menggunakan sistem foto udara", ujar Kepala Kantor Pertanahan Samosir, Rizki Kurniawan.


Disampaikan, BPN Samosir memiliki target pemetaan lahan sebanyak 2.782 Ha dengan jumlah sertifikat 3.910. 


"Dengan terget tersebut, kami berharap kerjasama baik dengan para Kepala Desa dan Kepala Dusun serta Camat untuk mencapai target yang telah ditentukan," ujar Rizki Kurniawan.


Simak video lengkap nya pada tayangan YouTube GreenberitaTv Channel berikut ini: