Notification

×

Iklan

Iklan

Desa Sianting-Anting di Samosir Siap Gunakan Dana Desa Satu Miliar Lebih

25 Jun 2019 | 21:34 WIB Last Updated 2019-06-25T14:34:33Z
PANGURURAN
Salah satu jalan rusak yang akan dirabat beton di Desa Sianting anting 
PANGURURAN,GREENBERITA.com-
Pembangunan di Desa Sianting-anting Kecamatan Pangururan Kabupaten Samosir, Sumatera Utara tampaknya akan segera bergulir. 

Dengan menggunakan Dana Desa tahun anggaran 2019 yang mencapai Rp. 797.340.000. desa ini siap akan membangun yang salah satunya pembangunan rabat beton sepanjang 300 meter yang berada di Dusun l Panjaitan Toruan menuju Gudang Peralatan Dinas PU Kabupaten Samosir. 

Setelahnya, pembangunan dilanjutkan dengan pembangunan jalan di Dusun ll Panjaitan Uruk yang merupakan lanjutan dari jalan yang sudah di bangun beberapa tahun lalu dengan panjang 300 meter.


greenberita
Rencana pengembangan pompanisasi kerumah penduduk di Desa Sianting-anting
Dana Desa Sianting-Anting juga akan digunakan dalam pembangunan pompanisasi keseluruh rumah-rumah yang ada di desa ini  khususnya di Dusun ll.

Untuk mempermudah penghitungan serta pembayarannya, desa akan menggunakan meteran air, sehingga warga pun paham pemakaiannya.

Keseluruhan anggaran Dana Desa plus DD Sianting-anting tahun 2019 itu sebanyak Rp. 1.252.769.009 yang merupakan gabungan Dana Desa Rp.
445.429.009 ditambah Rp. 797.340.000," ujar Plt Sekdes Desa Sianting-Anting, Peter Simbolon ketika greenberita.com pada Selasa, (25/6/2019).

(gb-Pardo)