Notification

×

Iklan

Iklan

Penghitungan Sementara Real Count KPU RI, PKB Berpeluang Pimpin DPRD Samosir

17 Feb 2024 | 17:34 WIB Last Updated 2024-02-17T10:34:22Z

Real count KPU RI untuk perolehan suara Partai di Kabupaten Samosir 

GREENBERITA.com- Berdasarkan perhitungan suara sementara pemilu 2024 pada pada laman http://pemilu2024.kpu.go.id, suara untuk Partai PKB masih tertinggi di Kabupaten Samosir seperti terlihat pada SiRekap pada Sabtu, 17 Februari 2024 pukul 17.01 Wib.


Dipantau dari laman tersebut, dari 63,23 % suara yang masuk, perolehan suara PKB sudah mendapati 7.953 suara, diikuti Partai PDI-P pada urutan kedua sebesar 7.092 suara kemudian urutan ketiga yakni Partai Nasdem dengan 5.663 suara dan keempat partai Golkar 3994 suara lalu Gerindra 3.621 suara serta Demokrat 2.590 serta Partai Hanura 1.069 suara.



Perolehan suara ini masih dapat dikatakan sebagai perhitungan suara sementara yang masuk yaitu 294 TPS dari total 465 TPS di Kabupaten Samosir.


Diketahui pada pemilu 2019 lalu PDI Perjuangan menjadi peraih suara terbanyak dengan 8 kursi di DPRD Samosir, urutan kedua yakni Partai Nasdem dengan perolehan 5 kursi serta Partai PKB dengan 4 kursi.


Bila Partai PKB tetap bertahan dengan suara terbanyak sampai perhitungan real count KPU RI mencapai 100 persen di 465 TPS, maka Partai PKB berhak menjadi pimpinan atau Ketua DPRD Samosir periode 2024-2029 mendatang. *** (Gb-Ribka05)