Notification

×

Iklan

Iklan

Keren, Perantau Partisipasi Pasang Baliho 'Ayo ke Samosir' di Pusat Kota Batam

7 Sep 2022 | 15:35 WIB Last Updated 2022-09-07T08:35:30Z
Baliho Raksasa 'Ayo ke Samosir' terpampang di pusat Kota Batam persembahan anak rantau pasca kunjungan Bupati Samosir, (7/9/2022)

GREENBERITA.com- Pasca kunjungan Pemkab Samosir ke Kota Batam, perantau asal Samosir melakukan pemasangan baliho promosi wisata di Samosir. 

Perantau melakukan ini guna meningkatkan kunjungan wisatawan ke Samosir, salah satu Kawasan Destinasi Super Prioritas Danau Toba.

Baliho berukuran raksasa dengan tuliskan 'Ayo berwisata dan berlibur ke Samosir' ini terpajang di salah satu lokasi strategis di pusat Kota Batam

Hal ini dibenarkan oleh Bupati Samosir melalui Kadis Kebudayaan dan Pariwisata Samosir Tetti Nambah ketika dikonfirmasi Greenberita pada Rabu, (7/9/2022). 

"Munculnya ide pemasangan baliho berukuran raksasa tersebut terinspirasi rangkaian kunjungan Pemerintah Kabupaten Samosir untuk melakukan Studi Tiru ke Pemko Batam sekaligus bertemu para perantau Samosir di Kota Batam, " ujar Tetti Naibaho. 

Kreasi Anak Rantau ini merupakan partisipasi publik perantau untuk memajukan wisata Samosir, (7/9/2022)

"Pemasangan baliho berukuran raksasa di kota Batam tersebut merupakan salah satu bentuk dukungan para anak rantau untuk memajukan Destinasi Super Prioritas Danau Toba Khususnya meningkatkan kunjungan wisatawan ke Samosir," jelasnya. 

Sementara itu, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Ricky Rumapea, SH mengucapkan terimakasih kepada 
Albert Gultom yang menginisiasi pemasangan baliho bertuliskan 'Ayo ke Samosir'. 

Terpisah, tokoh perantau Samosir di Batam Albert Gultom menyampaikan pemasangan ini dilakukannya sebagai partisipasi publik anak rantau guna memajukan Pariwisata Kabupaten Samosir.

"Sebagai anak rantau, ini saya lakukan sebagai partisipasi publik perantau untuk turut serta membangun Pariwisata Samosir sehingga menjadi destinasi terbaik untuk dikunjungi seluruh dunia," jelas Albert Gultom yang juga adalah Ketua DPD Partai Perindo Kota Batam. 

(Gb-Karmel )