Notification

×

Iklan

Iklan

Update Rabu : Ini Jumlah Kasus Covid-19 di Samosir, SUMUT dan RI

19 Agu 2020 | 17:53 WIB Last Updated 2020-08-19T10:53:47Z
JAKARTA, GREENBERITA.com || Jumlah kasus positif virus Corona COVID-19 pada Rabu (19/8/2020), bertambah 1.902 sehingga totalnya menjadi 144.945 kasus. Sebanyak 98.657 pasien sembuh dan 6.346 meninggal.
Demikian dikutip dari situs kemkes.go.id per 19 Agustus 2020 pukul 15.10 WIB.

Detail perkembangan virus Corona di Indonesia pada hari ini adalah sebagai berikut:

1. Kasus positif bertambah 1.902 menjadi 144.945
2. Pasien sembuh bertambah 2.351 menjadi 98.657
3. Pasien meninggal bertambah 69 menjadi 6.346

Sebelumnya pada Selasa (18/8/2020), jumlah kasus positif virus Corona COVID-19 tercatat 143.043 kasus, sembuh 96.306, dan meninggal 6.277 kasus.

Jumlah kasus positif COVID-19 di Sumatera Utara terus meningkat. Per Rabu (19/8), Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumut menyatakan  kasus positif Covid-19 hari ini bertambah sebanyak 78 kasus, dan hingga saat  ini kasus positif sebanyak 5.881 kasus positif .

Dan untuk Kabupaten Samosir Untuk saat ini ada Positif: 0 Kasus, ODP : 0 kasus, Sembuh : 0 kasus dan yang meninggal : 0 kasus .

Update data virus Corona COVID-19 kali ini tidak lagi disiarkan seperti sebelumnya. Namun perkembangannya tetap bisa dipantau di situs covid19.go.id.