Notification

×

Iklan

Iklan

Sambil Senam Bersama, Masyarakat Samosir Deklarasi Tolak Rusuh dan Cinta Damai

21 Jun 2019 | 13:02 WIB Last Updated 2019-11-10T13:48:52Z
Suasana Senam Bersama Masyarakat Samosir
PANGURURAN,GREENBERITA.com- Seribuan masyarakat Samosir melakukan jalan santai dan senam bersama di Tanah Lapang Pangururan, Kabupaten Samosir Sumatera Utara pada Jumat, (21/6/2019).

Gerak jalan santai dan senam bersama ini dilakukan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-73 ditingkat Kabupaten Samosir dan dimulai pukul 06.00 Wib, dengan titik start Mako Polres Samosir dan finish di Tanah Lapang Pangururan dilanjutkan dengan Senam Bersama.

Acara ini diikuti Bupati Samosir Rapidin Simbolon dan Wakil Bupati Juang Sinaga bersama Kapolres AKBP Agus Darojat dan Kajari Budy Herman, MH serta Waka Polres Kompol CH. Simanjuntak Sekda Jabiat Sagala Samosir, Pabung 0210/TU,  para PJU Polres Samosir, seluruh Personil polres Samosir, Personil TNI , Bhayangkari Cabang Polres Samosir, Dharma Wanita Samosir, para SKPD Pemkab Samosir serta pimpinan Bank BRI, BNI, Mandiri dan Bank Sumut Cabang Samosir.

Setelah senam bersama, dilakukan pembacaan Deklarasi Masyarakat Samosir menolak kerusuhan dan Cinta Damai Indonesia yang di pimpinan oleh Forkopimda Kabupaten Samosir, Rapidin Simbolon yang langsung diikuti penandatanganan Baliho tolak kerusuhan oleh seluruh peserta Olah raga bersama.

Dalam sambutannya, Kapolres Samosir AKBP Agus Darojat mengajak seluruh warga berperan serta mewujudkan aksi damai dan menolak kerusuhan ditengah lingkungannya masing masing. 

"Kita berharap, senam bersama dalam rangka hari Bhayangkara ke-73 ini dapat menyehatkan warga Samosir. Dan dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang sehat sehingga cinta akan kedamaian dan menolak kerusuhan terwujud ditengah lingkungan warga Samosir masing-masing, " ujar Agus Darojat. 

(gb-ferndt)