Notification

×

Iklan

Iklan

Presiden Jokowi: Selain Edukasi Kebencanaan, Tak Kalah Penting Penanganan Alamnya

2 Feb 2019 | 17:47 WIB Last Updated 2019-11-10T13:35:08Z
SURABAYA, GREENBERITA.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mengingatkan semua pihak, bahwa negara ini dianugerahi Allah sebuah kesuburan tanah yang sangat baik tetapi juga ada lempengan-lempengan, ada cincin api, patahan-patahan yang semuanya harus diwaspadai.

Untuk itu, Presiden meminta agar sistem peringatan dini harus segera dimulai. Demikian juga dengan edukasi kebencanaan, dan yang juga tidak kalah pentingnya adalah penanganan alamnya, misalnya penanaman mangrove, bakau.

“Itu untuk mengurangi tsunami sebelum masuk ke sebuah wilayah,” kata Presiden Jokowi kepada wartawan usai membuka Rakornas Penanggulangan Bencana BNPB dengan BPBD Seluruh Indonesia 2019, di JX International Exhibition, Surabaya, Jatim, Sabtu (2/2) pagi.

Adapun mengenai edukasi masalah peringatan dini, Presiden Jokowi mengatakan, BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) sudah jalan untuk sekolah. Kalau untuk masyarakat dengan siapa sudah siap semua.

“Dengan daerah, pemuka agama, masyarakat. Ini harus masif sehingga semua sadar, mengerti, paham mengenai posisi kita seperti apa. Yang paling penting papan peringatan, rute evakuasi ini akan dimulai tahun ini,” pungkas Presiden Jokowi yang dilansir dari target24jamnews.com.
(rel-marsht)