Notification

×

Iklan

Iklan

Siapkan Pengawasan Pemilu 2019, Bawaslu Samosir Lakukan Rakor Bersama Pemangku Kepentingan

19 Des 2018 | 16:43 WIB Last Updated 2019-09-19T07:13:37Z
PANGURURAN,GREENBERITA.com - Guna pesiapan pengawasan Pemilu 2019, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Samosir menggelar Rapat Kordinasi (Rakor)  pengawasan dalam Rangka Pemilihan Umum 2019 di Aula Hotel Grand Dainang, Selasa (27/11) lalu.

Mewujudkan komitmen kesepakatan bersama seluruh pemangku kepentingan/stakeholder menjadi tujuan utama kegiatan ini.

Ketuadan Anggota BawasluSamosir
"Komitmen kesepakatan bersama serta mewujudkan pemahaman bersama dalam pengawasan Pemilu 2019. Salah satu proses tahapan Pemilu adalah masalah dugaan pelanggaran Alat Peraga Kampanye (APK) sesuai dengan amanat UU dan regulasi harus dilaporkan dan dikoordinasikan kepada Pemerintah, pihak keamanan dan stakeholder, karena itu pihak Bawaslu meminta dukungan kepada segenap pemangku kepentingan di Samosirini," ujar Ketua Bawaslu Kabupaten Samosir,  Anggiat Sinaga.

Sementara itu, Kapolres Samosir Agus Darojat yang turut dalamkegiatan itu turut menyampaikan potensi-potensi pelanggaran dalam tahapan Pemilu yang dapat menimbulkan kerawanan.
"Masalah APK dan potensi masalah pemilih, perhitungan suara dan masalah lainnya, oleh karena itu diperlukan penyamaan persepsi melalui koordinasi seperti halnya rapat ini sehingga permasalahan yg akan berdampak masalah hukum dapat dihindari," ujar AKBP. Agus Darojat.

Turut memberikan sambutan Bupati Samosir Rapidin Simbolon yang berharap agar semua lini yang terkait dengan penyelenggaraan Pemilu 2019 dapat berkoordinasi dengan baik, sehingga menghasilkan Pemilu yang berkualitas sesuai harapan rakyat.

"Pemkab Samosir selalu mendukung penyelenggaraan Pemilu 2019. dan sebagai bentuk dukungan Pemerintah Daerah terhadap penyelenggaraan Pemilu 2019, berupa penugasan personil khususnya penugasan sekretariat Bawaslu, Panwascam dan PPL," ujar Rapidin Simbolon.

Pemerintah juga mendukung sarana dan prasarana mobiler dan sarana pendukung lainnya sesuai kemampuan daerah, melakukan pendukungan sosilisai baik dari pendanaan maupun personil.  Di akhir acara dilaksanakan penandatanganan kesepakatan untuk kesuksesan Pemilu khususnya dalam bidang pengawasan.

Kegiatan ini juga di dihadiri Ketua KPU Samosir Ika Rolina Samosir,  Ketua DPRD Samosir Rismawati Simarmata, Kapolres Samosir, dan para pengurus partai politik.

(tanbw)