Notification

×

Iklan

Iklan

GMKI Jadi Pemantau Pemilu 2019

30 Nov 2018 | 09:13 WIB Last Updated 2019-09-19T07:13:36Z
Bawaslu Siantar gelar rakor soal APK dengan peserta pemilu di Siantar, Kamis (29/11/2018).
JAKARTA, GREENBERITA.com-Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) menjadi salah satu lembaga yang resmi sebagai pemantau pelaksanaan Pemilu 2019.

Hal ini diungkapkan Komisioner Bawaslu RI, Mochammad Afifudin, sebagaimana dikutip dari cnnindonesia.com.

Menurut dia, Bawaslu akan dibantu lima organisasi dalam rangka memantau serta mengawasi pelaksanaan Pemilu 2019 mendatang.

Kelima organisasi tersebut antara lain Perkumpulan untuk Pemilu dan Demokrasi (Perludem), Jaringan Pendidikan Pemilih untuk Rakyat (JPPR) Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI), Laskar Anti Korupsi Indonesia (Laki), serta Pijar Keadilan.

Kelima organisasi yang akan mendampingi Bawaslu itu, sebutnya, telah lolos verifikasi. Dia pun mengapresiasi lima organisasi itu karena ingin ikut berkontribusi mengawasi pelaksanaan Pemilu.

"Kami harap setelah ini kami bisa sinergi kerja pengawasan dan pemantauan dengan teman-teman," ujar Afif di kantor Bawaslu, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Afif lalu menjelaskan bahwa organisasi pemantau tidak hanya mengawasi pelaksanaan dan peserta pemilu, tetapi juga mengawal lembaga penyelenggara pemilu dalam menjalankan fungsinya. Lembaga penyelenggara pemilu yang dimaksud yakni Bawaslu dan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Ini suplemen penguat demokrasi kita dimana ada lembaga yang mengawasi tidak hanya peserta tapi juga penyelenggara," kata Afif. (red)